Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Kiat Mendapatkan Sedekah Jariyah, Ilmu Bermanfaat dan Anak Sholeh Secara Bersamaan

17 February 2021   704
Image

Dari Abu Hurairah RA berkata: Rasulullah bersabda: "Apabila manusia itu meninggal dunia maka terputuslah segala amalnya kecuali tiga: yaitu sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat atau anak sholeh yang mendoakan kepadanya." (HR Muslim).

Dari hadits di atas dapat diambil kesimpulan bahwa amalan manusia otomatis terputus ketika meninggal dunia, kecuali tiga perkara, yakni  sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat atau anak sholeh.

Namun, bagaimana jika ketiganya terasa berat?

Ustadz Hendi Irawan Saleh, salah seorang asatidz Daarul Qur'an dalam sebuah kajian menyebutkan bahwa jika tidak bisa mencapai ketiga hal tersebut, maka upayakanlah di poin terakhir, yakni anak sholeh yang mendoakan orang tuanya.

"Mau dapat ketiganya itu berat kalau orang biasa, jadi maksimalkan yang terakhir, jadi gimana kita punya anak, ilmunya manfaat, dan dia ahli sedekah, dapet semuanya," ujarnya.

Ketika anak yang dibersarkan dengan ilmu dan gemar berbagi itu kemudian menjadi anak yang sholeh serta rajin mendoakan orang tuanya, maka ketiga poin tersebut telah didapatkan. Secara tidak langsung, investasi akhirat terbesar sudah didapatkan meski sudah meninggal dunia.

"Jadi, pertama kalau punya anak ajari dia ilmu, ilmu yang bermanfaat, ilmu Al-Qur'an, habis itu ajarin dia berbagi, kalau dia diajari Al-Qur'an, diajari berbagi pasti kasih sayang di keluarga membuat dia menjadi anak yang rajin mendoakan orang tuanya," tuturnya. []