Zakat Sedekah Wakaf
×
Masuk
Daftar
×

Menu

Home Tentang Kami Program Laporan Mitra Kami Kabar Daqu Sedekah Barang

Mulai #CeritaBaik Kamu Sekarang

Rekening Zakat Rekening Sedekah Rekening Wakaf

Alamat

Graha Daarul Qur'an
Kawasan Bisnis CBD Ciledug Blok A3 No.21
Jl. Hos Cokroaminoto
Karang Tengah - Tangerang 15157 List kantor cabang

Bantuan

Call Center : 021 7345 3000
SMS/WA Center : 0817 019 8828
Email Center : layanan@pppa.id

Indonesia Menghafal Tabaarok

08 December 2009   3987
Image

Surah Tabaarok bertutur banyak tentang Kekuasaan Allah dan Kebesaran-Nya. Jelajah Fadhilah/Keutamaan surah Tabaarok ini sedang dikerjakan oleh kawan-kawan di pesantren, mudah-mudahan segera bisa dirilis secepatnya, menyusul CD audio murottal tabaarok ini.

CD al Mulk CD murottal pertama yang dirilis oleh saya secara resmi. Diambil LIVE dari Shalat Isya di Daarul Qur'an. Tadinya ga pernah berani ngelepas CD murottal. Sebab sadar diri bacaannya masih jauh dari bener.

Namun karena ini untuk CD pembelajaran dan pendampingan Program Nasional: Indonesia Menghafal Tabaarok, maka CD ini dikeluarkan. Tujuannya, agar saudara-saudara semua yang menghafal, ada CD yang bisa dijadikan kawan sehari-hari dalam menghafal. Sekaligus belajar murottalnya.

Tabaarok atau yang dikenal sebagai surah al Mulk ini memiliki 30 ayat. Pas sekali dengan One Day One Ayat. Dengan sehari satu ayat, maka dalam waktu sebulan Indonesia bisa menghafal Surah al Mulk ini, atau yang saya senang menyebutnya dengan Surah Tabaarok.

Kiranya, dengan kondisi Indonesia yang sedang butuh Kasih Sayang dan Kebesaran Allah, menghafal Surah al Mulk akan mengistirahatkan kita sejenak dari rutinitas kehidupan dunia, dan kemudian mendatangkan rahmat-Nya.

Proses produksi CD audio murottal Tabaarok sudah dimulai per Kamis, 16 Dzulhijjah 1430H atau bertepatan dengan 3 Desember 2009. Mohon doanya dari saudara semua ya.

CD ini memang dijual. 10 ribu per kepingnya. Mudah-mudahan ada yang beli lebih dari 1 keping, dan berkenan membaginya kepada sebanyak-banyaknya kawan dan sodaranya. Alhamdulillah, ada pengusaha yang bersedia memborong dalam jumlah yang sangat banyak. Beliau terkesan dengan semangat pembibitan penghafal al Qur'an.

Semoga amanah ini bisa kami emban sebaik-baiknya. Bahwa kami berharap, dengan menjual CD ini, bukan sedang menjual ayat-ayatNya yang tentu saja teramat mulia. Kita perlu dana sangat besar buat gerakan dakwah 100rb penghafal al Qur'an hingga 2015. Kalaulah saya bisa bikin kue, dan kemudian menjualnya di perempatan jalan raya besar, tentu sudah saya lakukan.

Supaya ada income tambahan selain donasi murni saudara-saudara semua. Beberapa hal sudah kami lakukan atas izin Allah dan bantuan kawan-kawan semua. Di antaranya menjual saham travel, mengadakan gathering-gathering, dsb. Alhamdulillah. Spirit PPPA dibantu banyak pemerhatinya. Mudah-mudahan keberkahan meliputi kita semua.

Selasa besok, Kajian Nikmatnya Sedekah di TPI, 8 episode berturut-turut akan membahas tentang Surah Tabaarok dengan segala pesonanya. Sambil menjadi tanda bahwa Gerakan Indonesia Menghafal Tabaarok dimulai.

PPPA pun mengambil inisiatif menggelar kajian-kajian tentang surah ini di perkantoran, merilis buku-buku dan CD-CD yang terkait dengan surah ini. Bahkan musabaqah mujawwad (lagu) dan murottal pun sedang dirancang. Sentra-sentra setoran hafalan al Mulk didirikan di sentra-sentra dadakan maupun di rumah-rumah tahfidz yang sudah ada beberapa di Tanah Air, sekaligus melakukan sejumlah agenda promo lewat berbagai media.

Besar harapan kami semua, Surah Tabaarok ini melahirkan banyak Keajaiban buat Indonesia, dan tentu saja buat kita-kita yang selalu butuh akan pertolongan dan kekuasaan Allah. Mudah-mudahan Gerakan Indonesia Menghafal, mendapatkan ridho Allah SWT.

Salam buat semua yang ada di hati. Doa saudara semua demi kemulusan produksi dan distribusi CD Tabaarok ini, sangat-sangat kami butuhkan. Laa hawla walaa quwwata illaa billaah.

-Yusuf Mansur-.