PPPA Daarul Qur'an Banten Syeikh Abdul Basith Musfi Berkunjung ke JNE Cilegon

PPPA Daarul Qur'an Banten berkunjung ke kantor JNE Cilegon pada Selasa (20/3). Syeikh Abdul Basith Musfi ikut dalam kunjungan tersebut dan mengisi tausiyah.

PPPA Daarul Qur'an Banten Syeikh Abdul Basith Musfi Berkunjung ke JNE Cilegon
PPPA Daarul Qur'an Banten Syeikh Abdul Basith Musfi Berkunjung ke JNE Cilegon
PPPA Daarul Qur'an Banten Syeikh Abdul Basith Musfi Berkunjung ke JNE Cilegon
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Banten berkunjung ke kantor JNE Cilegon pada Selasa (20/3). Syeikh Abdul Basith Musfi ikut dalam kunjungan tersebut dan mengisi tausiyah.

Kepala Kantor JNE Cilegon Bowo berkata, "silaturrahim sekaligus kajian ini dilakukan untuk meningkatkan ketakwaan karyawan muslim JNE, kami mengucapkan terima kasih Syeikh Abdul Basith Musfi karena sudah menyemptkan diri datang ke kantor kami."

Saat kajian berlangsung, salah seorang karyawan bertanya kepada Syeikh Abdul Basith Musfi. "Bagaimana kalau kita berangkat haji atau umroh dengan mencicil?" tanya jamaah tersebut.

Lalu Syeikh Abdul Basith Musfi menjawab bahwa hal tersebut tidak apa-apa. Namun akan menjadi masalah jika tidak sanggup membayar cicilannya.

Lalu ada yang bertanya lagi mengenai rasa iri. "Saya iri ustadz, saya sebelum menikah rasanya sempat untuk beribadah, namun setelah menikah rasanya tidak sempat, saya iri dengan suami saya," tanya seorang karyawan lagi.

"Menjaga diri, mengajar anak di rumah, memasak itu juga merupakan kebaikan dan mendapatkan pahala dari Allah, Allah punya cara untuk membalas amalan yang dilakukan hamba-Nya," jawab Syeikh Abdul Basith Musfi.

Oleh: Andri, PPPA Daarul Qur'an