Cita-cita Daeng untuk Jailolo

Cita-cita Daeng untuk Jailolo
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Nabila Daeng Manaik, gadis berusia 17 tahun itu kini telah menghafal Al-Qur’an 30 juz. Setelah tiga tahun belajar dan menghafal Qur’an, ia pun lulus dan mengikuti wisuda purna yang digelar PPPA Daarul Qur’an di Pesantren Tahfizh Daarul Qur’an Takhassus Cikarang, Jawa Barat pada Rabu (15/5).

Daeng sapaan akrabnya adalah satu dari 31 santri yang diwisuda dalam perayaan Wisuda Purna Pesantren Tahfizh Daarul Qur’an Takhassus Angkatan II. Setelah lulus, mereka ditugaskan untuk melakukan pengabdian di wilayah-wilayah dakwah Daarul Qur’an.

Daeng sendiri yang berasal dari Ternate ditempatkan di Kampung Qur’an Jailolo, Halmahera Barat, Maluku Utara. Ia mengaku sangat senang bisa mengabdi di daerah yang dekat dengan kampungnya. Daeng berharap bisa memberikan yang terbaik untuk para santri di Jailolo.

“Daeng ingin membangun peradaban Islam dengan Qur’an, melahirkan generasi-generasi yang berakhlakul karimah. Ini adalah langkah awal Daeng mewujudkan cita-cita itu. Semoga kehadiran Daeng bisa memberikan motivasi untuk adik-adik dan warga Jailolo,” ujarnya.

Daeng mengaku sangat bersyukur bisa mendapatkan beasiswa untuk belajar dan menghafal Al-Qur’an di Pesantren Takhassus. Maklum, orangtuanya di kampung bekerja sebagai pedagang serabutan yang hasilnya hanya bisa digunakan untuk menyambung hidup sehari-hari.

Daeng juga punya impian bisa keliling dunia. Itulah salah satu alasannya menghafal Al-Qur’an karena Daeng yakin Al-Qur’an akan membawanya meraih cita-cita. Mesir adalah tujuan utamanya setelah nanti selesai mengabdi di Jailolo.

“Daeng ingin kuliah dan belajar tafsir untuk memperdalam ilmu Al-Qur'an yang Daeng miliki. Setelah itu, Daeng mau kembali ke kampung halaman untuk berdakwah lalu berjelajah ke berbagai negara mendawamkan Al-Qur'an. Aamiin Allahumma Aamiin,” harapnya.