Laznas PPPA Daarul Qur'an dan Kumparan Perkuat Hubungan Silaturahmi
Laznas PPPA Daarul Qur'an melakukan kunjungan media ke Kumparan pada Selasa (8/2). Kunjungan kali ini digelar secara online sebab melonjaknya kasus Covid-19.
Seperti diketahui Kumparan merupakan platform media berita digital kolaboratif terkini Indonesia yang menyajikan berbagai informasi menarik. Sejak didirikan pada 2017 Kumparan terus tumbuh menjadi platform media berita yang inovatif.
Direktur Utama Laznas PPPA Daarul Qur'an Abdul Ghofur menyampaikan bahwa hubungan baik antara lembaganya dan Kumparan sudah terjalin lama. Kumparan merupakan salah satu stakeholder terbaik Laznas PPPA Daarul Qur'an. Ia ingin keduanya dapat terus bersinergi dan melahirkan gagasan-gagasan terbaik untuk kemaslahatan umat.
"Alhamdulillah, senang bisa bertemu kembali maski online, sinergi baik antara Daarul Qur'an dengan Kumparan kita akui sudah terjalin sejak lama, Kumparan merupakan salah satu stakeholder terbaik kami terutama dalam hal publikasi, terima kasih semoga banyak inovasi yang akan kita lahirkan kembali," ujar Ghofur.
Ia juga mengungkapkan bahwa Laznas PPPA Daarul Qur'an telah banyak mengalami pertumbuhan. Seperti yang terbaru adalah penghargaan sebagai Laznas dengan pertumbuhan penghimpunan Zakat, Infak dan Sedekah (ZIS) terbaik sepanjang 2021 dalam acara Baznas Award Januari lalu.
Sementara pihak Kumparan dihadiri oleh Dhini Hidayati sebagai Manajer Komunikasi Eksternal, Indra Subagja sebagai Pemimpin Redaksi Kumparan NEWS dan Muhamad Rizki sebagai Redaktur Tim Kolaborasi.
Dhini Hidayati mengakui Kumparan dan Laznas PPPA Daarul Qur'an telah bersinergi dalam berbagai program, salah satunya KumparanDerma. Melalui program tersebut Kumparan dan Laznas PPPA Daarul Qur'an telah menghimpun dan menyalurkan donasi dari pembaca untuk masyarakat yang membutuhkan.
Tak hanya itu, Indra dan Rizki yang terus memantau perkembangan Laznas PPPA Daarul Qur'an melalui berbagai berita yang masuk ke redaksi Kumparan juga menyampaikan sejumlah masukannya. Keduanya memberikan saran agar publikasi berita Laznas PPPA Daarul Qur'an semakin meningkat.
Sebelum ditutup, Laznas PPPA Daarul Qur'an dan Kumparan berkomitmen untuk menjalin kerja sama yang lebih intens. Harapannya terjalin hubungan timbal balik antara Laznas PPPA Daarul Qur'an dan Kumparan yang dampaknya juga dirasakan oleh masyarakat Indonesia khususnya para penghafal Al-Qur'an.