Meja-Kursi untuk Santri Rumah Tahfidz Nurul Qur’an Grobogan
Pendidikan merupakan salah satu kebutuhan dasar bagi setiap orang, tak terkecuali para santri Rumah Tahfidz Nurul Qur’an di Desa Sugihmanik, Kabupaten Grobogan. Dalam upaya mendapatkan pendidikan yang layak, para santri Rumah Tahfidz Nurul Qur’an harus menempuh jarak yang cukup jauh untuk sampai ke sekolah.
Hal tersebut disebabkan karena lokasi sekolah yang jauh dari Rumah Tahfidz. Selain itu keterbatasan fasilitas kendaraan menjadi masalah baru bagi para santri.
Semangat para santri yang begitu tinggi dalam belajar serta dukungan dari orang tua santri membuat Ustadz Roni selaku pengasuh Rumah Tahfidz Nurul Qur’an mengupayakan terealisasinya fasilitas pendidikan.
Dengan memanfaatkan tanah wakaf, Ustadz Roni mulai membangun sekolah yang dekat dengan Rumah Tahfidz Nurul Qur’an. Namun sekolah tersebut kini membutuhkan fasilitas penunjang seperti kursi dan meja sekolah. Oleh karena itu, sang ustadz berusaha mengupayakan kelengkapan fasilitas pendidikan bagi para santri agar para santri lebih semangat dalam menuntut ilmu.
Allhamdulilah, pada Rabu (8/12) PPPA Daarul Qur’an Semarang menyalurkan bantuan untuk mewujudkan tersedianya fasilitas meja dan kursi untuk santri. Harapannya agar mereka nyaman dan tetap semangat dalam belajar.
Ustadz Roni juga mengungkapkan ucapan terima kasih yang begitu mendalam kepada PPPA Daarul Qur’an dan para donatur.
Kepala Cabang PPPA Daarul Qur'an Semarang Zaenul Komar berkata, “syukur, alhamdulillah, dengan kuasa-Nya begitu banyak sobat dermawan yang berbondong-bondong berebut ambil bagian dalam membantu Rumah Tahfidz ini untuk memiliki meja dan kursi agar para santri lebih semangat dalam menuntut ilmu.”
“Harapan kami dengan adanya penyaluran meja kursi ini, semoga dapat bermanfaat dan menambah semangat para santri dalam belajar sehari-hari,” imbuhnya. []
Oleh: Beni, PPPA Daarul Qur'an Semarang