PPPA Daarul Qur'an Banten Hadiri Halal Bihalal dan Meeting Zakat Goes to Campus
PPPA Daarul Qur'an Banten dan sejumlah lembaga zakat lainnya menghadiri acara meeting sekaligus halal bihalal di Rumah Qur'an Laz Harfa Tembong pada Kamis (11/5). Acara dihadiri oleh sembilan lembaga zakat di Banten serta BEM FEB UNTIRTA.
PPPA Daarul Qur'an Banten dan sejumlah lembaga zakat lainnya menghadiri acara meeting sekaligus halal bihalal di Rumah Qur'an Laz Harfa Tembong pada Kamis (11/5). Acara dihadiri oleh sembilan lembaga zakat di Banten serta BEM FEB UNTIRTA.
Zakat goes to campus merupakan program untuk memperluas gerakan zakat di lingkup civitas akademika universitas.
Meeting zakat goes to campus tersebut dibuka oleh Bobby Satria selaku pimpinan FOZ Banten dan Fauzi dari FOZ pusat. Meeting tersebut membahas rangkaian acara yang akan dilaksanakan pada zakat goes to campus.
"Harapannya, dengan kehadiran teman teman dari BEM FEB UNTIRTA, bisa meneruskan gerakan zakat pada mahasiswa agar terciptanya kebermanfaatan zakat yang lebih optimal untuk masyarakat indonesia," ucap Bobby.
Oleh: Sultan Arrya Farabie, PPPA Daarul Qur'an Banten