Gazebo Tahfidz untuk Santri Rumah Tahfidz di Ujung Tegal

PPPA Daarul Qur'an Semarang menyalurkan bantuan pembangunan gazebo tahfidz ke Rumah Tahfidz Daarussalam Tahfidzul Qur'an Bojong, Kabupaten Tegal pada Selasa (8/2). Bantuan yang diberikan berupa uang tunai yang akan digunakan untuk pembangunan gazebo di depan bangunan Rumah Tahfidz.

Gazebo Tahfidz untuk Santri Rumah Tahfidz di Ujung Tegal
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

PPPA Daarul Qur'an Semarang menyalurkan bantuan pembangunan gazebo tahfidz ke Rumah Tahfidz Daarussalam Tahfidzul Qur'an Bojong, Kabupaten Tegal pada Selasa (8/2). Bantuan yang diberikan berupa uang tunai yang akan digunakan untuk pembangunan gazebo di depan bangunan Rumah Tahfidz.

Pembangunan gazebo tahfidz diperlukan sebagai sarana penunjang agar para santri lebih nyaman dalam menghafalkan Al-Qur'an. Mengingat bangunan Rumah Tahfidz yang ada dirasa sudah terlalu sempit untuk dihuni santri mukim yang kini berjumlah 17 santri putri.

Ustadz Hasyim selaku pengasuh Rumah Tahfidz Daarussalam Tahfidzul Quran berharap dengan adanya gazebo tersebut santri-santri bisa semakin semangat dan istiqomah dalam menghafal Al Qur'an.

"Terima kasih kepada Laznas PPPA Daarul Qur’an dan para donatur. Semoga Allah senantiasa memberikan keberkahan, kesehatan dan rezeki yang berlimpah kerpada donatur yang telah bersedekah melalui Laznas PPPA Daarul Qur’an," ucap Ustadz Hasyim.

Oleh : Zaky, PPPA Daarul Qur'an Semarang