Nurul Khatam 30 Juz di Bulan Ramadan

Nurul Khatam 30 Juz di Bulan Ramadan
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Bulan Ramadan adalah bulan Al-Quran. Segala kebaikan akan dilipatgandakan oleh Allah. Bagi yang bisa memanfaatkannya dengan baik, niscaya akan menjadi nikmat, syukur dan membawa keberkahan.

Syukur itu juga yang dirasakan oleh Nurul Habibatul Hidayah, santri Rumah Tahfidz Aufa Mujahidah Daarul Qur'an, Medan. Sejak Agustus 2018, ia sudah tercatat sebagai santri rumah tahfidz. Semangat naik-turun pernah ia rasakan dalam proses mengkhatamkan Al-Quran. 

Tak henti ia meminta doa kepada kedua orang tua, pengasuh dan rekan sesama santri agar lisannya mudah menghafalakan kalam Ilahi. Sehingga, ayat-ayat Qur'an pun istiqomah bersamanya.

Ramadan tahun ini menjadi lebih berkesan karena Nurul berhasil khatam Al-Qur'an. Tentunya ini bukan pencapaian akhir bersama Al-Quran. Karena mengulang dan mentadabburi Al-Qur'an adalah perjalanan panjang seumur hidup. 

"Terima kasih pada ayah, bunda, sahabat semua yang sudah mendukung PPPA Daarul Qur'an. Doa kami, semoga seluruh donatur menjadi mudah segala urusan dan rezekinya. Bersama di surga berjubah kemuliaan bersama. Aamiin," harapnya. (adhe/dio)