PPPA Daarul Qur'an Palembang Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Lahat
Tim Siaga Bencana atau Sigab PPPA Daarul Qur'an Palembang mendistribusikan bantuan untuk warga yang terkena dampak banjir di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. Lokasi pertama berada di Desa Keban Agung.
Kerusakan yang terjadi di daerah tersebut cukup parah. Sebanyak 15 rumah hanyut dan 10 rumah mengalami rusak. Selain itu, satu orang dikabarkan meninggal dunia.
Titik kedua berada di Desa Tanjung Sirih. Banyak warga yang kehilangan pekerjaannya sebagai penambang pasir dikarenakan pangkalan pasirnya yang ikut hancur.
Bantuan yang disalurkan kepada warga antara lain Al-Qur'an, mukena, sejadah, sarung hingga sembako. Warga sangat bersyukur atas bantuan donatur PPPA Daarul Qur'an Palembang tersebut.
"Semoga Allah membalas kebaikan kalian dengan kebaikan yang berlipat ganda," ujar salah satu warga.