Sambut 10 Muharram, PPPA Daarul Qur'an Sulsel Gelar Doa Bersama dan Buka Puasa
Bertepatan dengan hari Asyura, Laznas PPPA Daarul Qur'an Sulsel berbagi paket buka puasa dan melaksanakan doa bersama santri di Teras Tahfizh Makassar. Alhamdulillah, sebanyak 36 paket buka puasa amanah donatur telah didistribusikan.
Momen 10 Muharram atau hari Asyura sering juga disebut sebagai hari lebarannya anak yatim. Hari Asyura memiliki banyak keutamaan salah satunya jika yang melaksanakan puasa pada hari itu, maka akan diampuni dosanya setahun yang lalu.
Bertepatan dengan hari Asyura, Laznas PPPA Daarul Qur'an Sulsel berbagi paket buka puasa dan melaksanakan doa bersama santri di Teras Tahfizh Makassar. Alhamdulillah, sebanyak 36 paket buka puasa amanah donatur telah didistribusikan.
Teras Tahfizh Bakit Raya saat ini membina 29 orang santri, dua di antaranya yatim dan 27 lainnya dhuafa. Santri-santri yang belajar di sini berasal dari berbagai usia, mulai usia TK, SD hingga belasan tahun, juga berasal dari kalangan kurang mampu, beberapa ada yang bersekolah dan tidak bersekolah. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, beberapa santri membantu orang tuanya bekerja sebagai penjual asongan, memulung, dan sebagainya.
Para santri mengucapkan terima kasih kepada donatur. Mereka juga berdoa agar para donatur dilancarkan dan dimudahkan rezekinya dari segala arah, diberikan kesehatan, dipanjangkan umurnya, dan senantiasa diberikan kebahagiaan di dunia dan di akhirat. Aamiin.