Sedekah Air untuk Dhuafa di Gunungkidul
PPPA Daarul Quran Yogyakarta bersama Klinik DAQU Sehat ikut serta menggerakkan aksi sedekah air yang disalurkan kepada warga wilayah Yogyakarta yang terdampak kekeringan panjang ini.
Setengah tahun berlalu tanpa hujan ternyata mendatangkan dampak kekeringan yang berkepanjangan bagi sebagian wilayah di Indonesia. Kekeringan semakin terasa sejak April 2023 dan terus berjalan hingga Agustus ini.
Salah satu tindakan yang diluncurkan oleh pemerintah adalah pengadaan subsidi air PDAM. Namun, meskipun air PDAM ini bersubsidi, warga tetap harus mengeluarkan uang sebesar Rp100-Rp250 ribu per tangki untuk memperoleh pasokan air sesuai dengan kebutuhan.
Sedangkan, normal pemakaian satu tanki kapasitas 5.000 liter digunakan untuk 2 hingga 3 minggu setiap kepala keluarga. Tentu, ini membutuhkan dana yang besar. Pasalnya, tidak semua warga mampu membeli pasokan air tersebut terlebih untuk masyarakat kelas menengah ke bawah. Selain itu, kuota bantuan juga bersifat terbatas. Alhasil, ada sebagian warga yang tidak mendapat jatah bantuan air bersih tersebut.
Hal inilah yang terjadi di Pedukuhan Mengger, Nglipar, Gunungkidul. Dari 47 KK, ada 4 di antaranya yang lokasinya terpisah jauh dan terpelosok dari rumah warga pedukuhan yang lainnya. Hal ini berdampak pada terhambatnya akses terhadap distribusi air bersih karena kuota bantuan sifatnya terbatas. Pada akhirnya, ketika warga tidak mampu membeli air PDAM, alternatif yang dilakukan adalah mereka harus mengambil dari sumber mata air di hutan yang berjarak agak jauh dan volume air yang diperoleh pun kecil.
Oleh karena itu, fenomena kekeringan yang tidak dapat diprediksi dan distribusi air bersih yang belum maksimal ini membutuhkan uluran tangan dan sinergitas dari berbagai pihak. Karena tantangan ini berkaitan dengan kelangsungan hidup masyarakat.
PPPA Daarul Quran Yogyakarta bersama Klinik DAQU Sehat ikut serta menggerakkan aksi sedekah air yang disalurkan kepada warga wilayah Yogyakarta yang terdampak kekeringan panjang ini.
Tepat pada Selasa (22/8), PPPA Daarul Quran Yogyakarta menyalurkan bantuan air bersih sebanyak 10.000 liter kepada warga miskin dhuafa di pedukuhan Mengger, Nglipar, Yogyakarta. Adanya bantuan air bersih tersebut diharapkan dapat meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan air di musim kemarau yang berkepanjangan ini.