Aksi Mobile Quran Ramaikan Pesantren Holiday
Suasana sejuk daerah pegunungan menambah antusias para santri yang mengikuti kegiatan Pesantren Holiday di Villa Kampung Gunung The Mountain Park, Cigugur, Kabupaten Kuningan. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari dimulai pada Jumat (1/7).
Suasana sejuk daerah pegunungan menambah antusias para santri yang mengikuti kegiatan Pesantren Holiday di Villa Kampung Gunung The Mountain Park, Cigugur, Kabupaten Kuningan. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari dimulai pada Jumat (1/7).
Pada hari pertama, PPPA Daarul Qur'an Cirebon menghadirkan Mobile Qur'an untuk memotivasi para santri dalam menghafal Al-Qur'an. Kak Fakhrul Ardi sebagai trainer Mobile Qur'an banyak menjelaskan tentang keistimewaan dan kemuliaan menjadi penghafal Al-Qur'an.
Kak Fakhrul Ardi menjelaskan materi agar para santri lebih antusias ketika belajar menghafal Al-Qur'an selama di Pesantren Holiday. "Materinya tentang istimewanya penghafal Al-Qur'an, biar anak-anak mengerti kalau menghafal ada untungnya dan jangan dijadikan beban," tuturnya.
Naila Kayana (10) adalah santri Pesantren Holiday yang paling aktif dan semangat dalam kegiatan Mobile Quran. Selama kegiatan pun Naila selalu mengikuti kegiatan dengan riang gembira.
Oleh: Royana, PPPA Daarul Quran Cirebon