PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Aksi Mobile Qur’an Sapa Anak-anak di Tanjung Balai

PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Aksi Mobile Qur’an Sapa Anak-anak di Tanjung Balai
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Aksi Mobile Qur’an Sapa Anak-anak di Tanjung Balai
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Aksi Mobile Qur’an Sapa Anak-anak di Tanjung Balai
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Aksi Mobile Qur’an Sapa Anak-anak di Tanjung Balai
PPPA Daarul Qur’an Medan Gelar Aksi Mobile Qur’an Sapa Anak-anak di Tanjung Balai
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran
pppa-daarul-quran

Aksi Mobile Qur’an PPPA Daarul Qur’an Medan hingga ke Tanjung Balai, Sumatera Utara. Mengunjungi empat rumah mengaji selama dua hari Bersama Kak Zura, seorang santri rumah tahfidz yang mendapat kesempatan  menjadi Trainer Mobile Qur’an kali ini.

Hari pertama Aksi MOQU di Tanjung Balai mendatangi dua Rumah Mengaji yaitu, TPQ Faturrahman Desa Sei Payang dan Rumah Tahfizh Hubbul Qur’an Desa Teluk Nibung pada Kamis, (19/1). “Kami baru kali ini kedatangan tamu untuk melihat rumah mengaji ini, seperti inilah kondisinya. Terima kasih banyak sudah menghibur anak-anak kami dan membawakan oleh-oleh berupa Al-Qur’an” Ujar pemilik TPQ Faturrahman.

TPQ Faturrahman adalah salah satu rumah mengaji yang berada dipelosok Desa Sei Payang, sekitar 45 menit dari Kota Tanjung Balai. Jalan yang ditempuh menuju TPQ tersebut tidak mudah, dengan jalan yang begelombang dan sempit tidak menyurutkan semangat kami untuk sampai kesana.

Dihari Kedua kami mendatangi Rumah Qur’an PPA Tanjung Balai dan Rumah Mengaji Daarul Qur’an Desa Harkan pada Jum’at, (20/1). Rumah mengaji yang sangat luar biasa bisa mengumpulkan sebanyak 200 santrinya dalam Aksi Mobile Qur’an kali ini.

Para santri begitu serius mendengarkan cerita islami yang dibawakan oleh Trainer Mobile Qur’an, Kak Zura. Materi yang disampaikan adalah sebuah kalimat thoyyibah yaitu jika memulai sesuatu ucapkan ‘Bismillah’, Jika diberi sesuatu ucapkan ‘Alhamdulillah’ dan jika berbuat salah ucap ‘Astaghfirullah’.

Materi tersebut sukses merebut fokus para anak-anak di setiap rumah qur’an yang kami kunjungi. Mereka begitu sangat senang dan antusias Ketika mendapatkan hadiah bagi yang menjawab dengan benar dari kuis yang dilontarkan oleh Kak Zura.

Semoga aksi MOQU akan selalu menjadi edukasi terbaik dalam mewujudkan generasi qur’ani, dan kegiatan ini akan terus berlanjut untuk kemajuan dakwah dan pendidikan tahfidzul Qur’an hingga ke pelosok nusantara.

Oleh: Adilla Fitri, PPPA Daarul Qur’an Medan